by GS | 19 Nov 2024
The Apurva Kempinski Bali sudah diakui secara global sebagai
pemimpin dalam sustainable luxury kembali meraih penghargan ‘Best
Sustainable Hotel’ di ajang Ultimate
Luxury Travel Related Awards (ULTRAs) edisi ke-18, yang diadakan di London pada
7 November 2024. Penghargaan ini merupakan dedikasi dari resor untuk memberikan
luxury experience sekaligus mendukung komitmennya terhadap lingkungan,
sosial, dan prinsip tata kelola yang ditetapkan oleh pemerintah.
Upacara penghargaan berlangsung di The State Apartments and
The Orangery, Kensington Palace, The
Apurva Kempinski Bali diakui sebagai salah satu hotels, destinations,
airlines, dan airports yang dipilih oleh 28 juta anggota program loyalitas GHA DISCOVERY. ULTRAs
(Ultimate Luxury Travel Related Awards) sendiri merupakan acara tahuan yang
ditunggu – tunggu oleh luxury travel industry dan organisir oleh Nick Perry, Chairman of
multi-media brand Ultratravel.
Standar guest experience adalah yang terpenting di The Apurva Kempinski
Bali, di mana semua inisiatif operasional berpusat pada empat pilar inti, yaitu
guest intelligence, gastronomy, craftsmanship, dan cultures.
Dengan merangkul semua aspek ESG
(Environmental, Social, and Governance) dalam pendekatan bisnisnya, komitmen The Apurva Kempinski Bali dalam growth
sustainability mencakup sustainability management yang efektif,
memberdayakan masyarakat lokal melalui program-program seperti sustainable
agriculture dan educational development, serta terlibat dalam serangkaian inisiatif untuk
mengurangi dampak terhadap lingkungan termasuk waste management, hydroponic
rooftop garden, electric vehicle guest experience, dan mangrove
planting programmes.
Setiap elemen di
The Apurva Kempinski Bali dirancang dengan cermat untuk mencerminkan budaya,
warisan, dan filosofi Indonesia termasuk arsitektur kontemporer The Apurva
Kempinski Bali yang memberikan penghormatan kepada Kerajaan Majapahit hingga kampanye
tahunan resor 'Powerful Indonesia'.
"Merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk diakui secara global sebagai pemimpin dalam bidang sustainable hospitality. Pencapaian ini merupakan bukti dedikasi kami yang tak tergoyahkan untuk mendefinisikan kembali kemewahan melalui perspektif yang berkesinambungan," kata General Manager, Vincent Guironnet. "Seiring kami merayakan perjalanan kami menuju masa depan yang berkesinambungan, kami tetap berdedikasi untuk terus berinovasi dan mendorong perubahan yang berarti sambil memberikan pengalaman yang luar biasa kepada para tamu kami."