Website Wedding Indonesia | Le Mariage Indonesia

I Kadek Sumiarta dari The Apurva Kempinski Bali Meraih Penghargaan Third Winner of 2024 Young Talents Escoffier Global Competition | Le Mariage Indonesia
Celebration Culinary Arts - I Kadek Sumiarta - The Apurva Kempinski Bali

Celebration Culinary Arts - I Kadek Sumiarta - The Apurva Kempinski Bali

I Kadek Sumiarta dari The Apurva Kempinski Bali Meraih Penghargaan Third Winner of 2024 Young Talents Escoffier Global Competition

by GS | 31 Jan 2025

I Kadek Sumiarta, seorang talented young culinary dari The Apurva Kempinski Bali meraih juara ketiga dalam kompetisi global bergengsi Young Talents Escoffier yang diadakan di Paris pada bulan November 2024 yang lalu. Pencapaian luar biasa ini merupakan wujud komitmennya terhadap excellence dan sustainabililty atas efisiensinya dalam pengelolaan limbah dan air, pengendalian energi, dan penguasaan gerakan teknis selama kompetisi.

Sepanjang perjalanannya menuju kompetisi, Kadek menerima dukungan luar biasa dari seluruh rekan kerjanya di The Apurva Kempinski Bali dan mitra – mitra lainnya yang memiliki visi yang sama dengannya. Sedangkan fokus pada ketrampilan dan mental, Kadek dibimbing langsung oleh dua award-winning chef dari The Apurva Kempinski Bali yakni oleh Chef Jean-Yves Leuranguer, peraih penghargaan Meilleur Ouvrier de France Cuisine pada tahun 1996 dan Chef Ho Weng Kit yang telah memenangkan lebih dari tiga puluh penghargaan bergengsi di seluruh Asia dan Eropa.



Celebration Culinary Arts - I Kadek Sumiarta - The Apurva Kempinski Bali 


Classic FineFoods, dengan komitmennya terhadap culinary excellence, mengakui Kadek sebagai talenta yang menjanjikan bagi masa depan hospitality industry. Visi mereka berfokus pada pembinaan young culinary professionals yang menempatkan standar tertinggi dalam menciptakan innovative dan artisanal cuisines serta memamerkan segala hal mulai dari makanan khas setempat hingga hidangan musiman.

Di sisi lain, Yacht Sourcing mengakui pentingnya membina bakat luar biasa seperti Kadek. Dukungan mereka terhadap komitmen untuk mempertahankan warisan kuliner sembari mewariskan pengetahuan dan keterampilan kelas dunia dalam menciptakan dining experience yang tak terlupakan merupakan esensi penting dari kompetisi Young Talents Escoffier.



Celebration Culinary Arts - I Kadek Sumiarta - The Apurva Kempinski Bali 


“Kami sangat bangga dengan prestasi luar biasa Kadek di kompetisi Young Talents Escoffier. Ia mengharumkan nama Bali sekaligus menunjukkan kecemerlangan Indonesia di panggung dunia. Ucapan terima kasih khusus juga diberikan kepada para mentor Kadek yang telah memberikan bimbingan, kepada pejabat pemerintah Prancis dan Indonesia yang telah mendampingi perjalanan Kadek hingga ke babak final, dan kepada mitra kami yang terhormat, Classic Fine Foods dan Yacht Sourcing, yang telah mendukung perjalanan Kadek menuju kesuksesan,” ungkap Vincent Guironnet, General Manager di The Apurva Kempinski Bali.


The Apurva Kempinski Bali

Jalan Raya Nusa Dua Selatan, 80361, Indonesia

+62 361 209 2288


Related Video

Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort - Resort Video

Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort - Resort Video

Wapa di Ume Ubud

Wapa di Ume Ubud

The New Norms at Grand Mirage Resort & Thalasso Bali

The New Norms at Grand Mirage Resort & Thalasso Bali