by GS | 18 May 2019
Bulan Juni mendatang akan didedikasikan untuk wellness di The
Westin Resort Nusa Dua, Bali. Ini secara langsung sejalan dengan beberapa acara
kalender penting seperti Global Running Day, Global Wellness Day dan International Yoga Day yang semuanya
berlangsung selama sebulan.
Terinspirasi dari janji untuk
menjadi tempat di mana para tamu dapat menjaga kesehatan dan bergerak
bersama ; resor telah merencanakan tiga kegiatan
yang memperkaya seperti Celebrate Wellness akan
mendorong tamu bersama dengan anggota komunitas lokal untuk eat well dan move well.
Pada hari Jumat, 14 Juni 2019, diadakan
Cooking Demo & Healthy Lunch bagi natural
food enthusiast, berkolaborasi dengan Sophie Navita
yang merupakan pembawa acara televisi Indonesia dan certified plant – based chef. Dia akan
berkolaborasi dengan Chef Mimin Mintarsih dari
The Westin Resort Nusa Dua, untuk mengedukasi
manfaat nutrisi dari masakan nabati.
Anda dapat menyaksikan
bakat memasak Sophie sambal menikmati
makan siang dengan dua hidangan
yang lezat hanya Rp 395.000 net per orang.
Di hari Sabtu, 15 Juni 2019, fitness fanatics akan
diundang untuk berpartisipasi dalam 5K Westin Fun Run pada pukul 06:30 mulai
dari Bali International Convention Center, The Westin Resort Nusa Dua, Bali dilanjutkan dengan breakfast. Acara ini
akan didukung oleh pasangan selebriti Indonesia Donna & Darius yang
sama-sama bersemangat mempertahankan gaya hidup bahagia dan sehat. Tiket akan
dijual dengan harga hanya Rp 250.000 per orang termasuk T-shirt
WestinRun dan healthy breakfast di Temple
Garden by the beach.
Acara terakhir yang berjudul 'The Joy of Harmony' pada hari Sabtu, 22
Juni 2019 mulai pukul 3.30 sore di Nusantara Room. Aktivitas
pertama adalah energizing session of Vinyasa Yoga yang
dipimpin oleh Westin Wellness Manager, Jitendra Pokhriyal, yang diikuti Hatha Yoga oleh Anjasmara,
model dan aktor Indonesia terkenal serta instruktur
yoga, dan regular Westin
collaborator. Hanya dengan Rp 200.000 per orang, peserta
akan menikmati minuman dan berinteraksi dengan para praktisi yoga.
Sebagai tujuan utama yang berfokus pada health dan well-being, The Westin
Resort Nusa Dua, Bali adalah tempat di mana orang dapat menjadi yang terbaik.
Semua kegiatan Celebrate Wellness menjadi komitmen
resor untuk menjalani kehidupan yang baik.
Westin Resort Nusa Dua, Bali ingin menyampaikan
penghargaannya kepada IndoRunners Bali, MNC Insurance, FOCUS dan Mister Aladin yang mendukung
acara mendatang termasuk What's New Bali, Exquisite Media, dan HardRock FM Bali
sebagai media partner.
The Westin Resort Nusa Dua, Bali
Kawasan
Pariwisata Nusa Dua, BTDC Lot N-3, Bali, Bali, 80363, Indonesia
Telp (62)
(361) 771906