by Editorial Team Le Mariage | 05 Jun 2024
Swissôtel Jakarta PIK Avenue memungkinkan Anda untuk menerapkan konsep pernikahan apa pun yang diinginkan dengan mudah. Seperti yang diperlihatkan hotel dengan lokasi prestisius di Pantai Indah Kapuk tersebut. Lewat gelaran Wedding & Sangjit Open House yang digelar di Grand Ballroom Swissôtel Jakarta PIK Avenue, 31 Mei - 2 Juni 2024.
Pameran pernikahan dan sangjit yang kali ini menyuguhkan tema ‘The Ethereal Land of Fantasia’ itu, tak hanya diantisipasi para calon pengantin, namun juga vendor. Terbukti dengan antusiasme jumlah pengunjung yang terus bertambah setiap tahunnya, termasuk vendor yang berpartisipasi.
Tercatat sebanyak 500 lebih pengunjung merasakan pengalaman berfantasi selama tiga hari dalam berburu 60+ vendor di acara tahunan tersebut. Di mana Swissôtel Jakarta PIK Avenue, berkolaborasi bersama The Prime Conceptor merealisasikan konsep magical forest. Dengan membangun lima pulau yang mempunyai dekorasi dan cerita berbeda-beda.
Uniknya, setiap vendor yang menempati setiap segmen pulau, tampil selaras dengan tema. Pulau pertama yang menyambut pengunjung, bernama ‘Land of Luminescence’. Sebuah hutan bercahaya yang dipenuhi ragam instalasi lighting memukau.
Berjalan lebih dalam, terlihat air terjun yang ditampilkan lewat LED screen, lengkap dengen suara gemercik air yang menenangkan dalam zona ‘Land of Serenity’. Melangkah lebih jauh lagi, terlihat sebuah pohon raksasa menjulang sampai ke langit-langit. Disebut ‘The Tree of Life’ yang menghuni ‘Land of Fantasia’. Pohon yang jadi simbol pusat kehidupan bagi empat pulau lainnya.
Di pulau tersebut juga dapat stage megah sebagai pusat aktivitas dan entertainment. Serta bar dan lounge yang nyaman untuk bersantai dan menikmati minuman racikan mixologist. Layout bar dibuat sebagai gambaran bagi para calon pengantin yang ingin menggelar after party tanpa berpindah lokasi.
Berbagai inspirasi kebutuhan para calon pegantin lainnya juga dihadirkan vendor-vendor yang tersebar di pulau keempat dan kelima, ‘Land of Chronicles’ dan ‘Land of Whispers’. Dua pulau yang menggambarkan nuansa fairytale yang berseberangan. Dari pulau yang dihuni reruntuhan bangunan kerajaan dan pulau penuh bunga-bunga dan kupu-kupu beragam warna yang indah.
Setelah menjelajah lima pulau berdekor dramatis yang memikat, Anda akan dibawa ke area food tasting. Yang dilengkapi dengan display banquet wedding party. Di sini, pengunjung bisa langsung menikmati sajian kuliner dari hotel yang memiliki ballroom terbesar di Jakarta Utara, dengan kapasitas menampung hingga 3.000 tamu.
Semua perpaduan food and beverages pilihan, dekor dengan detail brilian, serta dedikasi dan pelayanan sepanjang perhelatan sanggat berkesan. Hal-hal yang akan dikenang dan membuat pengunjung serta tamu undangan merasa dimanjakan dengan cara terbaik.