by GS | 09 Nov 2018
Piranti makan merupakan salah satu unsur terpenting dalam penyajian makanan. Meningkatnya selera kuliner seseorang juga dapat dipengaruhi oleh cara penyajiannya di atas wadah. Bahkan, tableware dengan desain yang mewah, khas, dan unik mampu menunjukkan strata sosial seseorang serta meningkatkan mutu kehidupan bagi penggunannya .
Zen Porcelain Tableware, yang telah dikenal dengan reputasinya sebagai produsen perlengkapan makan berbahan porselen dengan kualitas super premium, berdesain indah dan mewah. Untuk kedua kalinya, Zen Porcelain Tableware berkolaborasi dengan perancang busana kenamaan Indonesia, Sebastian Gunawan, dengan koleksi Blue Moon sebagai kolaborasi pertama mereka.
ARCADIA menjadi tajuk untuk menghadirkan seri terbaru piranti makan dari Zen Porcelain Tableware yang dipresentasikan dalam sebuah selebrasi unik pada Kamis, 8 November 2018 di Restoran Seribu Rasa, Jakarta. Peluncuran seri Arcadia dihadiri oleh Brand Ambassador Zen Tableware, Kezia Warouw mantan Puteri Indonesia 2016.
TENTANG KOLEKSI ARCADIA
Terinspirasi dari keindahan alam dengan kehalusan harmoni. Arcadia mengutip bahasa Yunani (Arkadia) yang memiliki makna keindahan dalam satu nada dengan karya cipta koleksi. Kemurnian yang diwakili oleh putih, kedamaian yang diretas dalam warna biru, dan kehangatan yang didatangkan dari warna kuning, menyatu dalam sebuah keselarasan yang indah pada piranti meja makan. Dari tangan desainer multi talenta Sebastian Gunawan desain Arcadia menyana kemewahan yang sangat istimewa.
"Yang paling menarik dalam menggarap desain ini adalah bagaimana memasukkan unsur ciri khas Sebastian Gunawan ke dalamnya tanpa kehilangan makna di mana bentuk memperhitungkan fungsi," jawab Sebastian Gunawan mengenai kolaborasi dengan Zen Porcelain Tableware.
Begitu pula saat memproduksi koleksi Arcadia, sebagaimana komitmen untuk selalu menjunjung kesempurnaan, Zen Porcelain Tableware menggunakan bahan-bahan bermutu yang dikombinasikan dengan ketelitian tingkat tinggi dalam menangani setiap detailnya, serta dipadu dengan desain terbaik dari tangan seorang yang sangat ahli.
"Seorang perancang busana mempunyai sudut pandang yang berbeda dengan desainer khusus tableware dalam menelisik desain untuk piranti
makan. Dari sudut pandang berbeda
ini
lahir keunikan desain yang tidak terduga.
Di samping itu, sebagai seorang perancang busana
high fashion, Sebastian Gunawan juga memiliki kesetaraan citra dengan
produk premium kami. Kedua
hal tersebut menjadi
alasan utama dan semangat kami untuk berkolaborasi dengan Sebastian", terang Tjandra Suwarto, selaku Presiden Direktur
PT. Inda Porcelain mengenai alasan bekerjasama dengan Sebastian Gunawan.
Dengan citra Sebastian Gunawan di dalamnya, koleksi Arcadia akan memberikan kebanggaan tersendiri saat
menggunakan ke-14
jenis tableware prima yang terdiri dari: cangkir, alas cangkir, mangkuk saji, mangkuk makan,
piring saji, piring saji oval, piring makan, piring salad, piring roti dan mentega, piring sup, piring cake ukuran sedang, piring cake ukuran besar, mangkuk saus, poci.
IG : @zentableware