Website Wedding Indonesia | Le Mariage Indonesia

OKU X Apéritif, Bali : ‘Modern Gastronomy Collaboration’ | Le Mariage Indonesia
Chef Nic Vanderbeeken

Chef Nic Vanderbeeken

Chef Nic Vanderbeeken

Chef Nic Vanderbeeken

OKU Japanese Restaurant

OKU Japanese Restaurant

OKU X Apéritif, Bali : ‘Modern Gastronomy Collaboration’

by GS | 12 Nov 2022

18 Nov 2022 - 20 Nov 2022

Chef Nic Vanderbeeken dari restoran fine dining populer Ubud, Apéritif, akan berkolaborasi dengan OKU menyajikan set menu yang menyatukan cita rasa gastronomi modern yang dibuat khusus untuk perjalanan kuliner tak terlupakan di OKU. Di tanggal 18 – 20 November 2022 tamu dapat menikmati set menu spesial hasil kolaborasi Chef Nic dari Apéritif, dan Chef Kuni dari OKU yang akan tersedia untuk makan siang dan malam.”Kolaborasi bersama Chef Nic dari Apéritif membawa pengalaman kuliner yang berbeda di OKU” ucap Aulianty, Director Marketing & Communication Hotel Indonesia Kempinski Jakarta. “Kami terus berinovasi dengan menghadirkan pengalaman makan yang berbeda dengan menghadirkan guest chef ternama salah satunya Chef Nic dari Apéritif ubud Bali” tambahnya.

Setelah memimpin tim di Cascades Restaurant pemenang penghargaan properti mewah selama lima tahun, Chef Nic terus meningkatkan kreasi uniknya di Apéritif. Memadukan teknik dan masakan Eropa modern terbaik dengan menggunakan bahan – bahan lokal Chef Nic menciptakan hidangan yang menarik. “Saya sangat senang dapat berkolaborasi dengan OKU dan tidak sabar untuk menyambut tamu kami” ucap Chef Nic. “Salah satu menu yang akan kami hadirkan adalah ikan Makarel yang dimasak menggunakan kemangi dan lobak putih, selain itu kami hidangan mewah Wagyu A5 juga akan tersedia” tambahnya.

Kolaborasi spesial Apéritif di OKU tersedia pada tanggal 18 hingga 20 November 2022 untuk makan siang dan makan malam dengan harga Rp 850.000,++ per orang untuk 4 set menu makan siang dan Rp 1.600.000,++ per orang untuk 6 set menu makan malam. Untuk reservasi, silahkan hubungi di 021 2358 3800 atau Whatsapp di 0817 0070 059.

 

Hotel Indonesia Kempinski Jakarta

Jl. MH. Thamrin No. 1

Jakarta 10310, Indonesia

Phone: +62 21 2358 3800

www.kempinski.com/jakarta