Website Wedding Indonesia | Le Mariage Indonesia

Merayakan Cinta di Dandaman Villa, Honeymoon Hideaway Terbaru di Yogyakarta | Le Mariage Indonesia
Dandaman Villa

Dandaman Villa

Dandaman Villa Pool

Dandaman Villa Pool

Dandaman Villa

Dandaman Villa

Dandaman Villa

Dandaman Villa

Dandaman Villa

Dandaman Villa

Mr. & Mrs. Bachtiar, Elisa K. Level, Timothy & Andreas Bachtiar

Mr. & Mrs. Bachtiar, Elisa K. Level, Timothy & Andreas Bachtiar

Merayakan Cinta di Dandaman Villa, Honeymoon Hideaway Terbaru di Yogyakarta

by NN | 23 Aug 2024

Ini klise, tetapi Yogyakarta benar-benar memiliki sesuatu untuk semua orang. Seperti judul lagu ‘Sesuatu di Jogja’ milik Adhitya Sofyan tentang Yogyakarta yang membuat kita selalu merindukannya untuk kembali lagi dan lagi.

Termasuk merayakan cinta setelah hari pernikahan Anda untuk berlibur romantis di Jogja. Seperti yang ditawarkan Dandaman Villa, exclusive retreat yang melambangkan keanggunan dan kenyamanan. Mengundang Anda untuk bersantai dan menyegarkan diri di lanskap Yogyakarta yang menawan.

Terletak di jantung Sundi Kidul, Dandaman Vila menjadi destinasi ideal sebagai ‘honeymoon hideaway’ yang dikelilingi panorama alam yang indah dan menakjubkan. Begitu juga setiap detail elemen yang dipilih secara cermat untuk menghadirkan pengalaman menginap sentimental untuk dikenang selamanya.

Menempati kota budaya yang megah di Tanah Jawa, Dandaman Villa yang baru dibuka Agustus 2024 ini juga merangkul keberlanjutan tradisi. Desain arsitektur Dandaman Villa sendiri merupakan cerminan sejati dari budaya Jawa yang asli. Terinspirasi oleh visi sang pemililik, pasangan suami istri Lisdianawati Goenawan dan Raymond Bachtiar yang ingin memamerkan budaya Yogyakarta sesungguhnya.

Visi tersebut diterjemahkan lewat desain arsitektur, interior, furniture hingga ke setiap detail Batik Dandaman oleh Direktur REALINO Design & Contract Harry Fatkan. Setiap aspek, dari ukiran dinding hingga bahan yang digunakan, mewujudkan keahlian tradisional dan ekspresi artistik sekaligus memberi penghormatan pada keterampilan pengrajin terampil Yogyakarta.

Termasuk pada area outdoor yang memiliki poolside luas dan suasana asri. Di samping kolam renang terdapat kubah candi Jawa yang menambah keanggunan budaya. Konsep vila ini secara cermat memadukan unsur air, tanah, dan alam, sehingga menciptakan getaran yang harmonis dan penuh kedamaian.

Professional consultant dari Ray Harvest Consulting, Elisa K. Level juga memastikan pengalaman tinggal di Dandaman Villa menjadi yang terbaik seperti hospitality Bintang lima. Menikmati siang dan malam dalam luxury room juga semakin nyaman dengan 50-inch smart TV, Nespresso machine, bathtub, hot/cold shower, free WiFi, dan santapan mewah dari restoran Alun Banyu. Alun Banyu yang berarti ‘Singing Water’ juga dapat menyesuaikan segala kebutuhan kuliner, mulai dari romantic dinner sampai special occasions yang bisa mengakomodir hingga 24 pax.

Dandaman Villa bisa diakses dalam waktu 40 menit dari bandara dan stasiun kereta api sehingga memudahkan perjalanan Anda. Pengalaman retreat variatif lain yang bisa Anda nikmati antara lain, sesi yoga, menjelajah keindahan alam di area sekitar, mengikuti workshop melukis batik, tur ke pabtik Cokelat Monggo Indonesia, dan berkunjung ke Candi Borobudur, semuanya berlokasi strategis dalam jarak tempuh satu jam atau 35 km dari vila.

“Dandaman sendiri diambil dari Bahasa Kalimantan yang artinya ngangenin. Harapannya semoga Dandaman Villa selalu membuat rindu siapa saja dan ingin selalu kembali,” ujar Lisdianawati Gonawan dalam private event Dandaman Intimate Dinner di Casa Cuomo di Gunawarman, Jakarta Selatan, awal Agustus 2024. 

Dan ingatlah bahwa bulan madu juga bukan hanya untuk pasangan yang baru menikah saja. Karena Dandaman Villa juga ideal menjadi destinasi pelesiran romantiss untuk menyalakan kembali cinta dan kasih sayang. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, silakan kunjungi www.dandamanvilla.com atau menghubungi Ray Harvest Consulting. 



Dandaman Villa

Sundi Kidul RT 29, Argorejo, Yogyakarta

Daerah Istimewa Yogyakarta 55752

+62 274 5043020


Related Video

Lelewatu Resort Sumba : A New Hidden Gem and Private Sanctuary in Sumba

Lelewatu Resort Sumba : A New Hidden Gem and Private Sanctuary in Sumba