Website Wedding Indonesia | Le Mariage Indonesia

Bulgari Resort Ranfushi : Properti Terbaru Bulgari di Maldives | Le Mariage Indonesia
Bulgari Resort Ranfushi

Bulgari Resort Ranfushi

Bulgari Resort Ranfushi : Properti Terbaru Bulgari di Maldives

by GS | 02 Aug 2022

Bulgari Hotels & Resorts mengumumkan akan membangun resor mewah mereka yang terbaru di Atol Raa, Maldives, yang dapat ditempuh selama 45 menit dengan sea plane dari Maldives’ Malé airport. Dengan pemandangan yang menakjubkan khas kepulauan Maldives, resor yang dijadwalkan akan beroperasi di tahun 2025 ini diberi nama Bulgari Resort Ranfushi yang berarti Little Gold Island dalam bahasa Maldives.

Dalam hal pelestarian lingkungan hidup, Bulgari Resort Ranfushi yang menjadi 13th gem dari Bulgari Hotels & Resorts collection, memiliki luas 20 hektar menetapkan highest standards of environmental sustainability termasuk pulau baru yang dibuat untuk tempat bersarangnya burung – burung.

Resor ini memiliki 54 kamar yang terdiri dari satu buah Bulgari Villa yang terletak di pulau eksklusif, 33 Beach Villa dengan private pool di setiap villa, serta 20 Overwater Villa dan berbagai fasilitas luxury hotel. Seperti Bulgari Hotel & Resorts lainnya di seluruh dunia, Bulgari Resort Ranfushi menggunakan arsitek kenamaan dari Italia, Antonio Citterio Patricia Viel yang akan mengekspresikan gaya kontemporer tanpa batas yang menjadi ciri khas dari Bulgari Hotel.

Bagi gastronomy experience enthusiast, Bulgari Resort Ranfushi memiliki empat buah luxury restaurant yaitu Il Ristorante dikurasi oleh three Michelin stars Chef Niko Romito, Chinese fine dining Bao Li Xuan yang mendapatkan two Michelin stars restaurant di Bulgari Hotel Shanghai, Japanese luxury restaurant Hōseki yang juga terdapat di Bulgari Resort Dubai, dan Italian beach food La Spaggia.

Selain luxury restaurant, Bulgari Resort Ranfushi juga memiliki Bulgari Bar, Bulgari Spa dengan Yoga pavilion, private library, Bulgari boutique, dan La Galleria.