by NN | 14 Dec 2024
Menciptakan kenangan baru saat festive season, menjadi momen yang selalu dinantikan. Salah satunya memilih berkumpul dan makan bersama di hotel pada holiday season, sebagai bagian dari tradisi atau pengalaman kuliner baru yang menyenangkan.
Seperti orang-orang yang sudah mencoba dan merasakan langsung holiday dining selama festive season di Le Méridien Jakarta. Hotel Bintang lima yang terletak di pusat kota Jakarta ini memiliki kreasi kuliner dengan kelezatan yang sudah teruji dan ingin membuat kembali lagi dan lagi.
Tahun ini, Le Méridien Jakarta kembali menyiapkan perjalanan kuliner lewat destinasi bersantap yang semakin sulit untuk dilewatkan. Sederet destinasi kuliner yang menghuni hotel tersebut, menawarkan pengalaman unik yang terinspirasi oleh cita rasa global dan semangat liburan.
Eksplorasi ruang dan rasa bisa dimulai dari La Brasserie yang
menyuguhkan sajian internasional dan Asia. Lalu ada restoran Jepang kesohor
NONAMA, lanjut ke Al Nafoura lewat menu khas Lebanon, sampai menjelajahi cita
rasa India yang kaya di Handi.
Christmas Hampers - Festive Season di Le Méridien Jakarta
Merayakan Keajaiban lewat Santapan
Menikmati hidangan khas Natal dari berbagai belahan dunia menjadi pilihan menarik untuk merayakan keajaiban Christmas Eve, Christmas Day, dan New Year’s Eve. Seperti Roast Turkey yang lembut dan lezat, Slow-Roasted Texas BBQ, Roast Striploin with Yorkshire Pudding, Gammon Ham sampai dessert khas seperti Christmas Pudding, Prune Apple, sampai Italian Panettone.
Semuanya sajian perayaan pesta tersebut bisa dinikmati di La Brasserie mulai dari Rp 649.00,++ per orang. La Brasserie juga menyediakan Christmas goodie bag, serta live choir performances dan live acoustic music yang semakin menghidupkan perayaan.
Festive Afternoon Delught at Le Méridien Jakarta
Selanjutnya, petualangan rasa berlanjut di NONAMA dengan pengalaman “Eat All You Can” mulai dari Rp 448.000,++ per orang. Anda bisa merayakan tradisi dengan menikmati Sashimi segar, Sushi, Beef Teppan, Paitan, Shoyu Ramen yang ditutup dengan Red Velvet Yule Log, Panna Cotta dengan gula aren dan Christmas Pudding.
Pelesir ruang dan rasa juga diciptakan Al Nafoura yang menghidupkan musim perayaan dengan esensi Timur Tengah. Berbagai menu khas Lebanon yang otentik dalam suasana penuh budaya dan tradisi, bisa dinikmati mulai dari IDR 499.000++ per orang.
Dan di malam pergantian tahun, Handi mengajak Anda menyusuri hidangan India Utara dan Selatan yang dikurasi sempurna. Disajikan dalam suasana yang memadukan kehangatan dan keanggunan modern mulai dari Rp 548.000,++ per orang.
Menyambut Natal dan Tahun Baru 2025, La Boutique Gourmande juga telah menyiapkan premium hampers sebagai pilihan hadiah liburan untuk orang-orang tercinta. Deretan gourmet hampers menjadi opsi terbaik untuk berbagi cinta pada orang-orang terkasih, yang bisa dinikmati sebagai suguhan di musim yang spesial ini.