by GS | 08 May 2024
Rayakan Mother’s Day tahun ini bersama Cucina di Sofitel
Bali Nusa Dua Beach Resort dengan menikmati special brunch pada hari
Minggu, 12 Mei 2024 pukul 11:00 hingga 15:00. Dengan harga Rp 888.000,++ per
orang untuk dewasa, sedangkan anak – anak yang berusia di bawah 6 tahun dapat
menikmati hidangan secara gratis dari Cucina.
Sepanjang sunday brunch berlangsung, para tamu dapat
bersantai dan menikmati suasana menyenangkan diiringi dengan live music.
Selain itu, Anda juga dapat menikmati minuman non-alkohol sepuasnya dan
berenang di kolam renang, dan menjadikan hari ini sebagai hari yang benar-benar
santai untuk seluruh keluarga.
Perayaan Mother’s Day pada tahun ini, Cucina menghadirkan
Bar Takeover dengan menampilkan mixologist ternama, Panji Wirsrawan dari
Pinstripe Bar di Viceroy Ubud. Panji akan meracik special cocktail dengan
menggunakan premium brand mulai dari champagne, liquour,
dan flavour lainnya seperti seperti Moët & Chandon Champagne, East
Indies Gin, Belvedere Vodka, dan Volcán Tequila. Acara ini menjadi kesempatan
yang unik bagi Anda untuk menikmati minuman yang dibuat oleh mixologist
ternama sembari menikmati brunch.
Setelah brunch, Anda bisa menikmati hari libur dengan
bersantai di Toya Beach Bar & Grill dengan “Seaside Delight” mulai
pukul 15.00 hingga 17.00. Jadikan
perayaan Mother’s day dengan momen yang menyenangkan dan berkesan bersama
keluarga.
Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort
Lot N5, ITDC Tourism Complex Nusa Dua
Bali 80363, Indonesia
Telephone: +62 (361) 849 2888
WA : +62 811 386 9354
Fax : +62 (361) 849 2999
Email : h9078@sofitel.com