by NN | 20 May 2025
Dalam lanskap pernikahan modern, pembaruan janji atau vow renewal telah berkembang menjadi sebuah gaya hidup yang semakin relevan. Bukan lagi sekadar seremoni kedua, melainkan momen penuh makna untuk memperkuat komitmen, mengenang perjalanan bersama, dan menyadari bahwa cinta sejati memang layak dirayakan—berulang kali.
Idealnya, banyak pasangan memilih vow renewal untuk menandai tonggak usia pernikahan, atau mengikutsertakan anak-anak dalam sakralnya janji yang diperbarui. Seperti Andien dan Irfan Wahyudi— dikenal sebagai Ippe— yang memperingati satu dekade pernikahan mereka dengan menggelar vow renewal di tengah keanggunan alam Kencana Valley pada 27 April 2025, sama seperti tanggal pernikahan mereka.
Alam tampaknya memang ditakdirkan menjadi benang merah kisah cinta mereka. Sepuluh tahun lalu, Andien dan Ippe bersatu di hutan pinus. Satu dekade berselang, mereka kembali ke pelukan alam, kali ini di dataran tinggi tropis Megamendung.
Kencana Valley, yang berada dalam kawasan eksklusif JSI Resort Megamendung, menghadirkan lanskap pegunungan yang memesona dan elegansi modern dalam satu harmoni. Dengan filosofi “Celebrate in Nature, Celebrate in Style”, tempat ini menjadi simbol sempurna untuk cinta yang terus bertumbuh—dan tetap bergaya.
Prosesi Haru Vow Renewal Andien-Ippe
Keluarga Andien dalam balutan busana serasi menyatu dengan alam Kencana Valley
Sore itu, Andien dan Ippe melangkah bersama Kawa dan Tabi, memasuki Kencana Nest—area chapel dari Kencana Valley yang menyerupai sangkar kayu. Di tengah udara sejuk dan suasana intim, prosesi dimulai lewat suara merdu Andien membawakan lagu “What Are You Doing the Rest of Your Life” dari Michel Legrand.
Luapan cinta dan emosi menyelimuti momen ketika mereka membacakan vow bertajuk “I Love the Tenth Verse of Us”. Suasana menjadi semakin haru saat Ippe berkata:
“Aku bangga, masih menikahi orang yang sama, walau aku tumbuh menjadi orang yang berbeda. Dari yang dulu berdua, kini kita berempat—bersama Kawa dan Tabi.”
Ia lalu menatap Andien, lalu melanjutkan, “After all this time, walau kita bertumbuh menjadi orang yang berbeda, perasaanku masih tetap sama. Akan selalu sama.” Sambil mengecup kening Andien dan menyeka air matanya. perlahan. Pelukan menghangatkan suasana yang sarat keintiman.
Terima kasih untuk Satu Dasawarsa
"Terima kasih sudah menjadi suami dan bapak luar biasa.”
“Selama 10 tahun menikah dengan kamu, setiap hari rasanya aku ingin bilang terima kasih. Terima kasih atas semua yang kamu usahakan untuk aku, untuk kita sekeluarga. Terima kasih sudah menjadi suami dan bapak luar biasa.”
Begitu pembuka janji haru Andien kepada Ippe. Ia melanjutkan,
“Aku senang banget, karena selama 10 tahun ini, yang aku nikahi bukan hanya sosok suami—tapi juga partner ngobrol, partner mikir bareng, partner olahraga, traveling, makan, literally partner of everything.”
Ucapan cinta itu terasa semakin dalam karena dibacakan setelahsatu dasawarsa penuh dinamika. Sebagai bagian dari upacara, Kawa dan Tabi ikut menyematkan cincin kepada kedua orangtuanya, dan Kawa membacakan puisi manis berjudul “Pelangi Bunga Keluarga”.
“Sepuluh tahun adalah waktu yang cukup panjang untuk benar-benar mengenal seseorang. Menjalani pernikahan bersama adalah pencapaian yang patut disyukuri dan didoakan” ujar Andien.
Penampilan Keluarga yang Dipoles Didiet Maulana
Busana Andien dan Ippe yang dirancang Svarna by Ikat Indonesia
Andien dan Ippe dikenal sebagai pasangan stylish dengan estetika khas, dan momen ini pun mereka rayakan dalam balutan busana yang dipoles desainer Didiet Maulana lewat lini Svarna by Ikat Indonesia, yang juga merancang kebaya akad Andien satu dekade lalu.
Kecintaan Andien terhadap gaya vintage dan art-deco tercermin dalam gaun korset klasik-romantis dengan sentuhan eklektik, lengkap dengan veil yang seperti homeage pada resepsi pernikahannya dulu. Ippe dan kedua anak mereka, tampil serasi dalam palet hangat dan earthy yang menyatu dengan lanskap tropis Megamendung.
Makeup artist Yoan Yuana menyempurnakan penampilan Andien dengan gaya ethereal glow. Momen-momen magis ini diabadikan secara intim oleh Carol Kuntoro, fotografer asal Bali yang telah mendokumentasikan banyak tonggak kehidupan Andien.
Detail yang Penuh Makna
Cincin dari The Palace National Jeweler dan wedding vow oleh R. Kenyasentana
Elemen personal pun memperkaya perayaan ini; dari cincin ulang tahun pernikahan rancangan The Palace National Jeweler, hingga wedding vow yang ditulis secara puitis oleh R. Kenyasentana.
Seluruh perencanaan dan dekorasi ditangani oleh Kabita Wedding— mulai dari prosesi hingga dinner reception, setiap detail menggambarkan keintiman dan kedekatan emosional antara pasangan, keluarga, dan para tamu. Dekorasi bergaya rustic-modern berpadu dengan siluet hutan dan pegunungan tropis, menciptakan atmosfer yang hangat sekaligus megah.
“Setiap sudut di tempat ini dirancang agar orang-orang merasa terhubung—dengan pasangan mereka, keluarga, para tamu, dan tentu saja dengan alam. Melihat koneksi itu hidup dalam acara ini benar-benar mewujudkan visi kamu untuk Kencana Valley,” ujar General Manager JSI Resort Megamendung Ganjar Laksmana.
Vow Renewal Lebih dari Sekadar Merayakan Cinta
Dari vow renewal Andien dan Ippe, kita belajar bahwa memperbarui janji pernikahan bukan hanya tentang mengenang cinta lama, tapi juga tentang memilih ulang. Dengan versi diri yang lebih matang, lebih sadar, dan lebih penuh syukur.
Bagi Andien, cinta adalah sesuatu yang harus diungkapkan, bagikan, dan dirayakan. Karena cinta sejati tak pernah selesai diucapkan. Ia hanya menemukan cara baru untuk hadir.
Dan sering kali, hadirnya jauh lebih indah dari sebelumnya. Sudahkah Anda membayangkan merayakan vow renewal yang penuh makna? Kencana Valley layak menjadi salah satu tempat istimewa dalam daftar Anda.
Kencana Valley
JSI RESORT MEGAMENDUNG,
Jl. Cikopo Selatan KM 5 , Pasir Muncang, Megamendung
Jawa Barat, Indonesia, Bogor, Indonesia 16770
0251 829698