Website Wedding Indonesia | Le Mariage Indonesia

Mengatasi Rasa Sakit Karena High Heels | Le Mariage Indonesia
Ilustrasi

Ilustrasi

Mengatasi Rasa Sakit Karena High Heels

by EBI | 12 Jun 2019

Berbagai alasan para kaum hawa memakai high heels atau hak tinggi, untuk terlihat cantik, agar terlihat lebih tinggi, tampak lebih seksi atau karena tuntutan profesi atau acara pernikahan. Bagaimana pun wanita memang sulit dipisahkan dengan stilleto, pump shoes, dan berbagai jenis hak tinggi lainnya.

Setiap wanita pasti sudah tahu resiko yang akan diderita memakai sepatu hak tinggi, yaitu rasa nyeri pada kaki. Bukan hanya itu saja, seringkali terlalu lama memakai hak tinggi juga menyebabkan nyeri punggung dan kram pada otot-otot Anda. Nah, untuk menghindari dan mengatasi rasa sakit karena memakai hak tinggi. Dikutip dari liveb.com, berikut perawatan dan olah raga kecil yang bisa Anda coba.


Memutar Pergelangan Kaki

Lakukan gerakan memutar pergelangan kaki sambil menjejak dengan ujung jari kaki. Putar kanan dan kiri bergantian untuk meregangkan otot-otot kaki.


Memijat Kaki

Ini cara yang sangat mudah. Pijat kaki Anda yang nyeri atau lelah bergantian hingga kaki terasa ringan. Jangan langsung berdiri, biarkan hingga kaki benar-benar rileks untuk memperbaiki peredaran darah.


Berjalan Jinjit

Tanpa memakai high heels, berjalanlah berjinjit bolak-balik untuk stretching otot-otot kaki agar lebih rileks.


Peregangan Lutut

Duduk dengan kaki lurus di depan dan raih ujung jari kaki Anda dengan kedua tangan hingga tubuh Anda mencium lutut. Lakukan gerakan seperti ini terus untuk meregangkan otot kaki.


Mengompres dengan Air Hangat

Setelah melakukan beberapa latihan tadi, untuk tahap akhir Anda bisa mengakhirinya dengan mengompres kaki yang lelah dan stres dengan air hangat agar otot lebih rileks. Sebaiknya jangan memaksakan jika Anda tidak kuat memakai sepatu hak tinggi.


Pilihlah sepatu dengan hak yang rendah atau flat shoes. Bagi Anda yang akan menikah pun tak perlu ragu dan tidak percaya diri kalau memakai sepatu berhak rendah, toh itu tidak akan mengurangi kecantikan Anda di pelaminan. (EBI, sumber: liveb, foto: wheretoget)


Related Video

Gucci Fall Winter 2019 Collection

Gucci Fall Winter 2019 Collection

Giorgio Armani Spring Summer 2019 Men's Fashion Show

Giorgio Armani Spring Summer 2019 Men's Fashion Show

33 by Marissa Purnama

33 by Marissa Purnama

Le Mariage Behind The Scene

Le Mariage Behind The Scene