Tak usah repot mencari hiasan yang akan dipasang
di belakang mobil pengantin, apalagi membeli mahal-mahal ornamen tersebut. Kini
Anda bisa membuatnya bersama pasangan sesuai dengan imajinasi, tentunya akan
lebih menyenangkan. Berikut langkah-langkah membuat hiasan di mobil pengantin
Anda.
- Siapkan
peralatan kaleng bekas, cat semprot, spidol, krayon atau alat warna apapun
dan pita.
- Semprotkan
cat pada kaleng hingga warnanya merata, biasanya warna putih atau warna
solid lainnya yang bisa Anda gunakan, tunggu hingga cat kering.
- Gambari
kaleng sesuai dengan kreasi Anda dan pasangan dengan menggunakan spidol.
Kemudian warnai gambar dengan krayon. Aplikasikan gambar berdasarkan
karakter Anda dan pasangan.
- Tempelkan
pita di bagian dasar dalam kaleng. Ikatkan kaleng pada bagian belakang
mobil pengantin Anda. Semakin banyak kaleng akan semakin ramai dan
terlihat cantik. Selamat mencoba.